Racikan.id l Depok, Pemerintah Kota Depok melalui Dinas Perumahan dan Pemukiman mulai melaksanakan pembangunan dan Penataan lingkungan kantor Kelurahan Cilangkap yang berlokasi di Jl Cilangkap Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Tapos, Kota Depok.
Kegiatan pembangunan yang bertujuan untuk menunjang urusan pemerintah Daerah dipercayakan kepada CV MITRA JASA sebagai Pemenang Tender Berkontrak dan pemegang Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) nomor : 602/PPK/SPMK/FSK-08.TABA/DPP/VI/2022 yang beralamat kantor di jl Tanah Baru Gg Swadaya 8 No 3 Kp Jemblongan Rt 06/12 Kelurahan Pancoran Mas, Kota Depok langsung memulai pekerjaannya selasa (21/06) dengan jangka waktu 150 hari kerja.
Pembangunan gedung 2 lantai dengan luas bangunan 600m2 ini bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Depok Tahun 2022, dengan biaya Rp 4.490. 428.333.73.
Pelaksanaan kegiatan tersebut di awasi oleh Konsultan Pengawas dari PT SEWUN INDO KONSULTAN.
Menurut Eka Prasetiyo (26th) Manager Pelaksana CV MITRA JASA ketika di temukan Racikan.id (12/07/2022) di lokasi proyek mengatakan, ” sebelum memulai pekerjaan kami berkodinasi dengan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) serta Lurah Cilangkap dan kini pembangunanya sudah berjalan 5% insyaAllah kalau tidak ada halangan, cuaca bagus, sebelum November 2022 sudah selesai”. Pungkasnya.
Nanus